Fakta Menarik Tojo Una Una Pulau Togean WAJIB DI KETAHUI!!

berikut salah satu pulau yang paling menarik sulawesi tengah

Sedang Malas Baca ? Langsung Chat WA Kak..

Fakta Menarik Tojo Una Una Pulau Togean WAJIB DI KETAHUI!! – Halo semuanya apa kabar ? Semoga semuanya dalam keadaan yang baik ya. Nama Toja Una-Una menjadi pembicaraan ramai usai gempa magnitudo 6,5 terjadi di sana. Banyak orang penasaran di mana Toja Una-Una itu karena tak sedikit jumlah kabupaten/kota di Indonesia.

Daya Tarik Tojo Una-Una

Toja Una-Una merupakan salah satu kabupaten yang berada di Sulawesi Tengah (Sulteng). Jumlah penduduk Toja Una-Una pada 2019 sebanyak 153.991 jiwa. Wilayah Tojo Una‐Una terdiri atas wilayah daratan dan wilayah kepulauan dengan luas wilayah daratan 5.721,51 km persegi atau 572.151 hektare dan luas laut 3.566,21 km persegi, dengan panjang pantai sekitar 951,115 km.

Fakta Menarik Tojo Una Una Pulau Togean

Pembentukan kabupaten tersebut melewati jalan panjang karena harus menunggu waktu kurang lebih 30 tahun. Pada 26 Januari 2004, Gubernur Sulawesi Tengah Aminuddin Ponulele atas nama Menteri Dalam Negeri melantik penjabat Bupati Tonja Una yang pertama Drs Damsik Ladjalani.

– Pesisir Teluk Tomini

Tojo Una-Una terletak pada pesisir pantai di perairan Teluk Tomini dan kawasan lainnya meliputi kawasan hutan dan lembah pegunungan. Di sebelah utara, Toja Una-Una berbatasan langsung dengan dengan Teluk Tomini, Provinsi Gorontalo dan Provinsi Sulawesi Utara.

Sementara di sebelah selatan, Tojo Una-Una berbatasan langsung dengan Kabupaten Morowali Utara. Di sebelah timur, kabupaten ini berbatasan langsung dengan Kabupaten Banggai dan di sebelah barat berbatasan dengan Kabupaten Poso.

– Punya Taman Nasional

Taman Nasional Kepulauan Togean adalah sebuah sebuah taman nasional di Kepulauan Togean yang terletak di Teluk Tomini, Sulawesi Tengah yang diresmikan pada 2004. Secara administrasi, taman nasional ini berada wilayah ini berada di Kabupaten Tojo Una-Una.

Pulau Kadidiri adalah pusat dari Kepulauan Togean. Pulau ini adalah yang paling populer di antara pulau-pulau yang tersebar seluas 90 km persegi di Kepulauan Togean.

– Tradisi Padungku

Ritual Padungku sudah sangat terkenal dan melembaga di desa-desa yang ada di Kecamatan Tojo Barat dan Tojo Timur Kabupaten Tojo Una-una dan juga di desa-desa yang ada di Kabupaten Poso. Ritual padungku ini berkaitan dengan pengucapan syukur kehadirat Allah atas kebehasilan panen raya.

Perayaan padungku umum di temukan di Kabupaten Poso, Tojo Una-una, dan Morowali dan Morowali Utara. Kata ‘padungku’ secara harfiah berasal dari bahasa Pamona, yang berarti ‘semua sudah rapi, sudah tuntas’.

– Makanan Khas

Toja Una-Una memiliki beberapa makanan khas, yaitu sinole, yaitu sagu yang diolah kemudian dicampur parutan kelapa. Biasanya sinole disantap bersama ikan bakar dan dabu-dabu.

Ada juga loka peso, yaitu pisang mentah rebus dan parutan kelapa pasangannya bisa ikan bakar atau nike duo saus atau ikan kecil-kecil khas Tojo Una-Una. Makanan ini sempat mendapat Rekor Dunia MURI untuk penyajian Loka Peso kuliner terbanyak, yaitu 8.800 porsi pada 19 Agustus 2015 lalu.

Toja Una-Una juga konisa jole atau nasi jagung yang biasanya dimakan dengan uta kelor (sayur daun kelor) dan nike dua saus. Selain itu, tentu masih banyak menu khas lain dari Toja Una-Una.

– Ada 426 Pulau dan 300 Titik Menyelam

Di Kepulauan Togean setidaknya terdapat 426 pulau dan 300 titik menyelam. Kepulauan ini memiliki biota-biota laut yang langka. Sejumlah biota laut yang ada di kepulauan ini antara lain karang payung, ubur-ubur, ikan napoleon, kerapu tikus, dan beragam kepiting.

Tempat paling terkenal di Togean yaitu Bomber Wreck. Di tempat ini terbenam sebuah pesawat pembom peninggalan Perang Dunia II, bernama B24 Liberator. Tipe pesawat bomber ini ukurannya lebih besar dari jenis pesawat P54 yang berada di Way Beach, Raja Ampat.

Cara Booking Dan Pesan Paket Wisata Kami

Jika anda ingin berlibur memakai jasa Tour Wisata kami , anda bisa menghubungi kami via telpon dan whatsapp, dan anda bisa langsung berkonsultasi dengan team CS kami baik terkait rute,jadwal,durasi,tour dan banyak hal lainya..

Nah, itulah tadi Fakta Menarik Tojo Una Una Pulau Togean WAJIB DI KETAHUI!! Nah, jika kalian ingin pergi berlibur ke Togean tapi masih bingung buat cari paket wisata ? Tenang saja karena kali ini kami memiliki rekomendasi paket wisata ke togean dengan harga terjangkauu dan dengan kualitas terbaik dan pastinya terpercaya. Silahkan klik disini untuk informasi selengkapnya.

Semoga semua  informasi di atas bisa bermanfaat ya. Terima Kasih

Bagikan Ke Teman via :

[addtoany]

Promo Iklan Anda Disini

Tags

Tersedia Diskon!

Salah satu crew Cakraloka yang gemar memberi diskon atau potongan harga kepada Anda yang melakukan booking pada hari ini juga.. Jangan sungkan menhubungi kami, Tanya Tanya = Silaturahmi = Membuka Pintu Rezeki Makasih kak...

Rental Mobil

Lihat Unit

Tour International

Pilih Negara

Ads - Before Footer